16 Oktober 2010

[REAL] DOKTER SALAH AMPUTASI PASIENNYA!!!!

Bayangkan bila dokter berkata kepada Anda: Ada dua berita, berita gembira dan buruk. Berita gembiranya kaki anda berhasil diamputasi dengan selamat. Berita buruknya, kami salah operasi kaki anda.. HWAAAAAAA!!!!!!!.

Tetapi kejadian tersebut bukan hanya lelucon semata. Kejadian seperti itu benar-benar terjadi akhir-akhir ini di Autralia. Berikut beritanya:


REPUBLIKA.CO.ID,INNSBRUCK--Dua dokter Austria akan diseret ke pengadilan November mendatang karena salah mengamputasi kaki perempuan berusia 90 tahun. Demikian dikatakan penuntut.
Seorang ahli bedah dan asistennya melakukan kesalahan itu beberapa bulan silam. Menurut kabar, asisten bersangkutan melakukan kesalahan dalam perencanaan. Salah satu kaki pasien perempunan harus diamputasi karena masalah pendarahan.
Baru sesudah operasi, dokter menyadari telah mengamputasi kaki yang salah. Beberapa hari kemudian, kaki yang lainnya juga diamputasi. Perempuan bersangkutan masih hidup.
Rumah sakit Sankt Johann, tempat operasi berlangsung, mengatakan terjadinya kesalahan manusia serta langkah keamanan yang tidak ditepati. Sang ahli bedah diskors oleh rumah sakit selama 25 tahun.

Serem juga ceritanya nih. Mudah-mudahan si korban bisa tabah dan menerima kejadian itu dengan lapang dada, HIIIHHHHHH!!!!!!


Sekian saja dari Glontor, salah dan janggal mohon maaf.

Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini

MAIN-MAIN

ads